Meniti di Titian Tipis dengan Tatih-tatih Langkah Pasti - part 2

>> 15.9.08

Mungkin benar apa yg diutarakan om risuba - Ruri Suko Basuki, sepereti dikutip dari email yg terkirim ke admin sebagai berikut :

Dari pengamatan saya di website saya lihat terjadi euforia yang luar biasa,
dan seneng sekali rasanya member maupun simpatisan FKTO semakin banyak, dan
tentunya kondisi seperti ini bukan hanya terjadi pada saat akan jumpa darat
yang dikemas dalam Sarasehan FKTO semata, tetapi lebih suistenable itu
menjadi harapan kita semua.

Mohon maaf sebelumnya selaku "ketua" (maaf hanya versi di blog saja, karena
baru ditulis dan belum pernah dipilih) saya memberikan apresiasi yang
setinggi-tingginya atas pertemuan di Bale Wismanipun Bopo Parto sehingga
telah terbentuk panitia kecil untuk terselenggaranya sarasehan.

Hanya saja saya belum mengetahui apakah sudah ada sie acaranya atau belum,
makanya ketika admin menanyakan usulan tentang content yang akan disampaikan
saya hanya memberikan masukan yang intinya penekanan saja, karena saya
berpikir hal itu sudah dibahas bersama-sama di Jakarta.

Sekedar pemikiran saya pribadi saya saja, sebenarnya content acara yang
sudah kita ekspose bersama adalah pengenalan Teknologi Informasi kepada
masyarakat Tirtomoyo yang dibungkus dengan Silaturahmi yang mengundang tokoh
birokrasi dan akademisi di lingkungan Tirtomoyo. Jadi saya pikir draf yang
dibuat oleh saudara admin sudah mewakili dari tema di atas, hanya saja kita
perlu matangkan di level acara. Saya pribadi untuk masalah acara kurang
kompeten di bidang itu, sebenarnya saudara Fajar yang sekarang di Radio
Swaragama dan Jogja Q sangat kompeten dibidang itu, karena dia seorang Event
Organizer, hanya saja waktu hari H sudah harus balek ke Jogja ketika saya
hubungi. Hanya gagasan saya saja, bagaimana kalo acara dikemas relax aja,
tidak perlu terlalu protokoler, tetapi tetap teratur.

Diperlukan seorang MC dan moderator untuk memandunya, kalo dilihat dari
tema, tentu kita membutuhkan seorang moderator yang sedikit banyak (tidak
harus expert) di bidang IT, sedikit humoris agar suasana meriah, sehingga
bisa memandu event tersebut. Hanya kalo person saya kurang mengerti.

Bagaimana dengan Pakaian ???

Menurut saya gak perlu diperdebatkan, khitah kita kan bukan disitu, tapi
bagaimana Menggali Potensi dan Pemanfaatan IT di Tirtomoyo. Bagaimana
menjadikan IT sebagai infrastruktur dalam pilar pembangunan, apa
tantangannya (maaf mas Tri saya pribadi kurang sreg dengan istilah hambatan,
lebih suka tantangan) apa potensinya, dan bagaimana solusinya. Dan mari apa
yang kita lakukan tidak sekedar mendevelop tapi apa yang kita lakukan di
mapingkan dengan Blueprint yang sudah dibuat oleh pemerintah pusat, seperti
Inpres no. 3 2008 (Egov), Visi Nusantara 21 dll.

Setelah membaca seksama dari uraian di atas, saya pribadi sangat setuju dg content apa yang pas dg pertimbangan waktu yg cukup singkat tersebut, pripun sedulur? bagaimana kawan?
Silahkan berkomentar!

Bersama ini kami - Forum Komunitas Tirtomoyo Online (FKTO) mengundang saudara-saudaraku Tirtomoyo di manapun anda berada (mungkin di wonogiri, solo, Jogja, semarang, surabaya... kok malah seperti jurusan bis) untuk berkenan hadir serta bahu-membahu membantu/nyengkuyung kemajuan kecamatan Tirtomoyo dalam sarasehan :

Menggali Potensi Teknologi Informasi Kecamatan Tirtomoyo dan Temu Darat Komunitas Tirtomoyo Online 2008
4 Oktober 2008 di pendopo kecamatan Tirtomoyo
Susunan acara sarasehan dapat anda klik di sini

Partisipasi saudara sangat kami harapkan, berikut beberapa panduan untuk sedikit meringankan beban FKTO dalam mewujudkan visi dan misinya :

* klik di sini untuk mengisi form. kesediaan hadir
* klik di sini untuk memesan "Kaos Untukmu Tirtomoyo"
* klik di sini untuk mengisi biodata FKTO
* klik di sini untuk melihat biodata anggota FKTO

Trus apakah apa hubungan judul "Meniti di Titian Tipis dengan Tatih-tatih Langkah Pasti? mungkin itu rahasia alam ataukah apa mungkin sekedar sekadarnya menulis.......... Kalau tidak ada maksud pastilah tidak mungkin...kok malah mbulet yaaaaa.

0 komentar:

  © Blogger templates Palm by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP